PPAD
Berita Mabes AD

Kasad Tinjau Lokasi Pembangunan Mabesad, Tandai Hadirnya TNI AD di IKN

PPAD Prosperity—  Dalam kunjungan kerjanya di Kalimantan Timur, Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dr.Dudung Abdurachman meninjau langsung lokasi pembangunan Mabesad sebagai tonggak awal hadirnya TNI AD di Lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN), Selasa (23/8/2022).

Tiba di Posko Aju Kodam, Kasad menerima penjelasan singkat dari pejabat PUPR Junaidi, S.T sebagai Kepala Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (KBBPJN) tentang rencana pembangunan Mabesad di Lokasi IKN.

Usai menerima penjelasan singkat dari pejabat PUPR, Kasad menyampaikan komitmen TNI AD dalam mendukung dan menyukseskan program pemerintah dalam membangun IKN melalui Kodam VI/Mlw secara berkelanjutan telah membantu pemerintah daerah dalam pengamanan dan kelancaran proses pembangunannya termasuk akan membangun Subden Mabesad.

“TNI AD akan segera menindak lanjuti dengan membangun Subden Mabesad dan dari hasil peninjauan nanti akan kita evaluasi untuk disarankan kepada pemerintah, sehingga penempatannya strategis dan dapat mengamankan Ibu Kota Negara dengan maksimal”, ujar Kasad.

Selesai meninjau lokasi pembangunan Mabesad, Kasad berkesempatan meninjau lokasi pembangunan Bendungan Waduk Sepaku sebagai pendukung cadangan air di wilayah. Pada peninjauannya Kasad didampingi oleh Wakasad Letjen TNI Agus Subiyanto, pejabat utama Mabesad, Kabalakpus dan para Komandan Pusat Kesenjataan Jajaran TNI Angkatan Darat. (Dispenad)

Related posts

Ciptakan Sejarah, Sertu Devi Safitri Sumbang Emas Pertama Kalbar di Cabor Hapkido PON XXI 2024

admin

Kasad Saksikan 15 Ribu Personel Polri Apel Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wapres RI

admin

Kasad Tinjau TNI AD Manunggal Air di Pemukiman Eks Timor Timur

admin

Resmikan 2.700 Titik Air Bersih, TNI AD Jawab Kebutuhan Vital Rakyat

admin

Inilah Sosok Putra Luwu Timur Pertama yang Menjabat Danyon Kopassus

admin

Kasad: Batalyon Penyangga Daerah Rawan Dukung Keamanan dan Percepatan Pembangunan

admin

Leave a Comment