PPAD Prosperity— Manfaat makan bawang putih mentah nyatanya tidak main-main. Santapan berbau khas ini memang diyakini bisa menurunkan lemak dalam tubuh. Namun, siapa sangka khasiatnya juga bisa mengontrol kadar gula darah dan menjaga kesehatan jantung.
Bawang putih kerap digunakan sebagai bumbu penyedap karena bisa membuat masakan menjadi lebih nikmat dan harum. Namun, ada pula yang memasukkan bawang putih mentah ke dalam makanan atau bahkan mengonsumsinya secara utuh tanpa diolah terlebih dahulu.
Dikutip dari alodokter.com, kandungan nutrisi dalam bawang putih mentah, khususnya allicin dan beberapa vitamin, diketahui lebih banyak dibandingkan bawang putih yang telah dimasak. Selain itu, bawang putih juga mengandung kalsium, kalium, dan fosfor.
Jadi, kalau dilihat dari kandungan gizinya yang baik untuk tubuh, manfaat makan bawang putih mentah untuk kesehatan memang tidak sepenuhnya mitos belaka.
Beragam Manfaat Makan Bawang Putih Mentah
Tidak ada takaran pasti seberapa banyak konsumsi bawang putih mentah yang dianjurkan. Namun, penelitian menunjukkan bahwa konsumsi 1–2 siung bawang putih per hari dapat memberikan manfaat bagi kesehatan. Beberapa manfaat makan bawang putih mentah meliputi:
1. Menurunkan tekanan darah
Bagi penderita hipertensi, konsumsi bawang putih mentah bisa menstabilkan tekanan darah sehingga risiko terjadinya komplikasi hipertensi, seperti penyakt jantung dan stroke, bisa diminimalkan.
Menurut banyak studi, manfaat makan bawang putih mentah untuk menurunkan tekanan darah diperoleh dari kandungan allicin di dalamnya. Zat ini mampu melebarkan pembuluh darah dan memperlancar aliran darah, sehingga tekanan darah dapat turun.
2. Mencegah penyakit jantung
Konsumsi bawang putih dipercaya dapat menurunkan risiko terkena penyakit jantung. Manfaat makan bawang putih mentah ini bisa diperoleh berkat kemampuannya dalam menurunkan tekanan darah sekaligus kolesterol dalam tubuh.
Namun, untuk meminimalkan risiko terkena penyakit jantung, makan bawang putih mentah saja tidak cukup. Anda juga harus menerapkan pola hidup sehat dengan berhenti merokok, mengonsumsi makanan sehat, menjaga berat badan ideal, berolahraga secara rutin, tidur yang cukup, dan mengatasi stres dengan baik.
3. Meningkatkan imunitas tubuh
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa makan bawang putih mentah bisa mengurangi peradangan dan meningkatkan imunitas tubuh. Manfaat bawang putih ini diperoleh berkat kandungan allicin dan vitamin C di dalamnya.
Kandungan allicin dalam bawang putih mentah cenderung lebih tinggi dibandingkan bawang putih yang dimasak. Hal ini membuat efektivitasnya dalam meningkatkan imunitas tubuh cenderung lebih baik.
Sementara itu, kandungan vitamin C di dalamnya mampu melindungi sel tubuh dari kerusakan yang dipicu oleh radikal bebas, sehingga bisa membuat imunitas tubuh lebih terjaga. Selain itu, vitamin C juga bisa meningkatkan produksi dan fungsi sel darah putih sehingga dapat melindungi tubuh dari infeksi.
4. Mengontrol kadar gula darah
Sebuah penelitian menyebutkan penderita diabetes yang mengonsumsi bawang putih mentah selama 3 bulan mengalami penurunan kadar gula darah. Manfaat ini diduga berkat kandungan vitamin B6 yang mampu mengatur penyerapan gula ke dalam darah dan vitamin C yang menunjang fungsi hormon pengatur gula darah.
Meski dapat mengelola kadar gula darah, jangan hanya mengandalkan bawang putih sebagai obat diabetes. Selain itu, konsumsi bawang putih mentah tidak bisa menggantikan fungsi obat antidiabetes sehingga jangan menghentikan pengobatannya tanpa anjuran dokter.
5. Meningkatkan daya ingat
Meski harus diteliti lebih lanjut, banyak studi yang menunjukkan bahwa konsumsi bawang putih segar atau ekstrak bawang putih bisa meningkatkan daya ingat, bahkan mendukung kesehatan otak.
Manfaat bawang putih ini dinilai karena kandungan antioksidan yang bisa menghambat kerusakan sel-sel tubuh seiring bertambahnya usia, termasuk sel otak, sehingga dapat menjaga kesehatan otak.
6. Menjaga kesehatan tulang
Konsumsi bawang putih mentah dapat meningkatkan atau menjaga kesehatan tulang karena di dalamnya terdapat kandungan kalsium, fosfor, dan kalium. Kalsium dan fosfor dibutuhkan untuk menjaga dan membangun tulang yang kuat.
Sementara kandungan kalium diperlukan untuk mencegah terbuangnya kalsium secara berlebih melalui urine, sehingga turut berkontribusi dalam menjaga kekuatan tulang.
Untuk menjaga kekuatan dan kesehatan tulang secara maksimal, Anda juga harus memastikan bahwa kebutuhan protein, vitamin D, dan magnesium harian terpenuhi dengan baik. Jadi, konsumsi makanan sehat lainnya jangan dilupakan agar kebutuhan nutrisi tersebut dapat terpenuhi.
Meski manfaat makan bawang putih mentah untuk kesehatan ada beragam, bawang putih mentah cenderung memiliki rasa dan bau yang lebih menyengat sehingga banyak yang kurang menyukainya.
Bagi yang tertarik untuk mengonsumsi bawang putih secara mentah, batasi asupannya dengan bijak. Jangan makan bawang putih melebihi 2 siung per harinya. Jika dimakan berlebihan, mulut bisa terasa panas, perut kembung, bahkan diare.
Bagi yang menderita penyakit asam lambung, mengalami diare, menunjukkan tanda dehidrasi, atau sedang mengonsumsi obat pengencer darah, sebaiknya konsultasikan ke dokter untuk mengetahui boleh tidaknya mengonsumsi bawang putih mentah dan jumlah asupan yang direkomendasikan.
Ini dilakukan agar efek samping dari konsumsi bawang putih mentah bisa dihindari atau bahkan diminimalkan, sehingga manfaat makan bawang putih bisa Anda peroleh.***alodokter