PPAD
Serba-serbi

HUT TNI ke-78, Grup 3 Kopassus Bagikan Ratusan Paket Sembako di Aula Kelurahan Baru Pasar Rebo

PPAD Prosperity— Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun TNI Ke-78, Grup 3 Kopassus menggelar kegiatan baksos berupa pembagian 400 paket sembako kepada masyarakat desa binaan yang membutuhkan.

Sebanyak 400 paket sembako dibagikan ke masyarakat Desa Binaan Grup 3 Kopassus, usai upacara perayaan HUT ke-78 TNI, di Lapangan Makopassus – Cijantung, Kamis (5/10/2023).

“Di Aula Kelurahan Baru, Kecamatan Pasar Rebo ada pembagian sembako untuk masyarakat Desa Binaan Grup 3 Kopassus, jumlahnya mencapai 400 paket,” ujar Mayor Inf Rusdyanto Hadawang.

Bantuan sembako yang diberikan kepada masyarakat, merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat yang berada di wilayah Desa Binaan Grup 3 Kopassus.

Masyarakat Desa Binaan Grup 3 Kopassus yang membutuhkan mendapatkan paket sembako tanpa syarat.

Sebelum menerima paket sembako menyaksikan secara langsung Upacara Peringatan HUT TNI KE-78 di Makopassus – Cijantung.

TNI Patriot NKRI : Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju.

Bersama Rakyat TNI Kuat.***

Related posts

Program Bioetanol Tebu untuk Ketahanan Energi Diluncurkan

admin

Penelitian: Potensi Minyak Atsiri Rimpang Lengkuas untuk Pakan Ternak

admin

Usia Kerajinan Kulit Garut sudah 100 Tahun Lebih Namun Kurang Dikenal di Mancanegara

admin

Sido Rempah, Meracik Ulang Kejayaan Rempah Nusantara

admin

Data Aplikasi Cuaca di HP Sering Meleset, Ternyata Ini Penyebabnya

admin

Per Triwulan 1 Tahun 2023, Jumlah Pengguna Aplikasi bjb DIGI Tembus 1,2 Juta User

admin

Leave a Comment