PPAD
Berita Terkini

Prajurit Buaya Putih Kostrad Berikan Pelayanan Kesehatan Masyarakat Papua

PPAD Prosperity— Prajurit Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan  (Satgas Pamtas) Mobile Batalyon Infanteri (Yonif) 323/Buaya Putih (BP) Kostrad Komando Operasi (Koops) Habema, pimpinan  Lettu Inf Fauzi Abdurrahman memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat sekitar pos Sinak Bandara, Distrik Sinak, Kab. Puncak, Rabu (13/3/2024).

Letkol Inf Tri Wiratno sebagai Dansatgas  Pamtas Mobile Yonif 323 Kostrad menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya nyata dari TNI dalam memberikan pelayanan kesehatan yang merupakan kebutuhan utama masyarakat. 

“Kami dengan ikhlas memberikan pengobatan secara gratis kepada masyarakat di sekitar pos. Hal ini dilakukan karena kami menganggap semua masyarakat di sini adalah saudara kita”, ujar Dansatgas.

Kegiatan pelayanan kesehatan yang dilaksanakan Satgas Mobile Yonif 323/BP Kostrad ini, juga bertujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam hal penanganan kesehatan masyarakat Papua.***tni.mil.id

Related posts

Presiden di WWF ke-10: Tahun 2050, 500 Juta Petani Kecil Diprediksi Paling Rentan Mengalami kekeringan

admin

Wapres Saksikan Baksos “Kitorang Melihat Terang” di Mimika

admin

Mayor (Pur) Wayan Supadno: Modal Rp150 Juta Dapat 25 Ton Buah Naga, Mau?

admin

Kasad Jendral TNI Maruli Tutup TMMD ke-121 di Kampar Riau, Ini Pesannya!

admin

Ngopi Bareng Jadi Sarana Komsos Babinsa dengan Warga Binaan

admin

Pj Gubernur Jabar Bey Apresiasi Inovasi TNI AD Tangani Sampah Sungai Citarum

admin

Leave a Comment