PPAD
Berita Terkini

Kasum TNI Menerima Kunjungan Wakil Sekjen PBB

PPAD Prosperity— Kasum TNI Letjen TNI Bambang Ismawan, S. E., M. M mewakili Panglima TNI menerima kunjungan delegasi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang dipimpin oleh Under Secretary General For Peace Operation, Mr. Jean-Pierre Lacroix, sebagai wujud diplomasi militer Indonesia yang turut aktif dalam menjaga perdamaian dunia. Acara bertempat di Gedung Subden Mabes TNI Jl. Merdeka Barat, Selasa (09/07/2024).

Dilansir tni.mil,id, Kasum TNI menyambut baik kunjungan tersebut dan menyatakan komitmen TNI untuk terus mendukung upaya perdamaian global melalui peningkatan kapasitas personel dan kerjasama dengan PBB.

Mr. Jean-Pierre Lacroix menyampaikan bahwa keselamatan dan keamanan para pasukan perdamaian harus menjadi prioritas utama. Ia juga memfokuskan pentingnya pelatihan dan pembangunan kapasitas yang berkelanjutan untuk memastikan bahwa setiap personel memiliki keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan dalam menjalankan tugas mereka dengan efektif.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara TNI dan PBB, tetapi juga sebagai langkah konkret dalam memastikan kesiapan dan kemampuan personel TNI dalam menjalankan misi perdamaian internasional.***

Related posts

Pos Laktutus Satgas Yonif 741/GN Laksanakan Penghijauan dengan Menanam 500 Pohon Bersama Masyarakat di Perbatasan

admin

Kabar Gembira untuk Petani! Pupuk Bersubsidi akan Ditambah

admin

Masuk Panen Raya, Jatim dan Jateng Bersiap Jaga Harga dan Serap Gabah Petani

admin

Menhan Sjafrie Tegaskan Peran Strategis DPN dalam Merumuskan Solusi Kebijakan Nasional

admin

Aslog Panglima TNI Tanda Tangani BAST dari Kementerian ESDM

admin

OPM Kembali Berulah, Prajurit TNI Gugur Ditembak di Jalan

admin

Leave a Comment