PPAD
Berita TerkiniProgram PPAD

Bertemu Agum Gumelar, Doni Monardo Bahas Politik Kesejahteraan

PPAD-PROSPERITY, Jakarta – Politik kesejahteraan menjadi materi pokok yang dibawa Ketua Umum PP Persatuan Purnawirawan TNI Angkatan Darat (PPAD), Letjen TNI Purn Dr (HC) Doni Monardo saat beraudiensi degan Ketua Umum Persatuan Purnawirawan Angkatan Bersenjata RI (Pepabri) Jenderal TNI Purn Agum Gumelar. Audiensi dilangsungkan di Kantor Pepabri, Jl. Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (14/6/2022).

Mantan Menteri Pertahanan dan Menteri Perhubungan, Agum Gumelar dalam kesempatan itu menegaskan ihwal hakikat purnawirawan sebagai individu yang mempunyai watak sebagai pejuang. “Purnawirawan senantiasa berjuang untuk kepentingan bangsa dan tidak boleh apatis terhadap kepentingan bangsa,” ujar Danjen Kopassus ke-13 itu.

Dalam kesempatan itu, mantan Gubernur Lemhanas 1998-1999 itu juga menekankan, bahwa purnawirawan mempunyai hak berpolitik. Akan tetapi, dalam berpolitik, tetap di jalur sistem ketatanegaraan, tidak di jalan atau di luar sistem.

“Pepabri juga senantiasa membangun komunikasi yang baik dengan PPAD, PPAL, PPAU, dan PP Polri untuk kepentingan bangsa,” tambah Agum, yang juga pernah menjabat Menko Politik, Sosial, dan Keamanan RI (2001) itu.

Audiensi PP PPAD dengan PP Pepabri di Kantor Pepabri, Jl. Diponegoro, Jakarta Pusat, hari ini (14/6/2022). (foto: bidkom PPAD)

Politik Kesejahteraan

Sementara itu, Ketum PP PPAD, Doni Monardo memanfaatkan forum audiensi tersebut pertama-tema untuk mengabarkan, ihwal rencana Silaturahmi Nasional (Silatnas) PPAD, agar kiranya mendapat dukungan dari Pepabri. Terlebih mengingat anggota Pepabri dari unsur TNI Angkatan Darat adalah juga anggota PPAD.

Mendengar rencana Silatnas PPAD, spontan Agum menjawab, “Pepabri mendukung Silatnas PPAD.” Hadirin bertepuk tangan dan tertawa senang.

Lebih lanjut, Doni mengemukakan program politik kesejahteraan yang ia gulirkan untuk meningkatkan kesejahteraan purnawirawan, dan kesejahteraan bangsa pada umumnya. Terkait hal itu pula, Doni mengajukan saran kepada Pepabri agar bersama-sama elemen purnawirawan lain, yakni PPAD, PPAL, PPAU, dan PP Polri bersama-sama menghadap Presiden Joko Widodo.

“Kita perlu memberi masukan, antara lain menyangkut kesejahteraan purnawirawan,” ujar Doni.

Di luar concern tentang kesejahteraan purnawirawan, Doni juga melaporkan tentang kegiatan membuat berbagai kajian sebagai saran untuk kemajuan TNI dan TNI Angkatan Darat.

Dalam audiensi tersebut, Ketum Pepabri Agum Gumelar didampingi Sekjen Komjen Pol (Purn) Drs. Yun Mulyana, dan para pengurus pusat Pepabri yang lain. Sementara, Doni Monardo didampingi Waketum 2 Letjen TNI Purn AM Putranto, Kabid Organisasi Mayjen TNI Purn Eko Budi, dan Kabid Komunikasi Mayjen TNI Sunaryo. (rr)

Related posts

PPAD Siap Berkolaborasi Majukan Kepulauan Riau

admin

Liga Santri PSSI Piala Kasad 2022 Resmi Dimulai di Seluruh Indonesia

admin

Kasad Jenderal Maruli Evaluasi SOP Ajudan

admin

PPAD – PPAL Rajut Tali Silaturahmi Antarpurnawirawan

admin

Teladan “Walk the Talk” Doni Monardo di Mata Dany Amrul Ichdan

admin

Perenang Selat Madura Terima Penghargaan dari Danyonif 514/SY/9/2 Kostrad

admin

Leave a Comment