PPAD
KesehatanSerba-serbi

Anda harus Tahu! Mandi Malam Bisa Tingkatkan Imunitas Tubuh

PPAD Prosperity— Larangan untuk tidak mandi malam sudah ada sejak lama. Banyak orang mempercayainya. Disebutkan jika mandi malam dapat menimbulkan berbagai penyakit, salah satu yang sering kita dengar adalah rematik. Benarkah? Sejauh ini belum ada penelitian tentang mandi malam bisa mendatangkan penyakit.

Alodokter dalam salah satu artikelnya juga membahas tentang mandi malam. Disebutkan, mandi malam yang sering kali dianggap berbahaya, sesungguhnya tidak sepenuhnya benar. Sebaliknya, ada banyak manfaat mandi malam yang bisa diperoleh, mulai dari membuat tidur lebih nyenyak sampai meningkatkan imunitas tubuh.

Banyak orang yang memilih untuk tidak mandi malam karena khawatir terkena rematik, yaitu penyakit autoimun yang menyebabkan penderitanya alami nyeri sendi. Anda yang memercayai hal tersebut harus tahu bahwa ini merupakan mitos belaka.

Faktanya, sampai saat ini belum ada penelitian yang mengungkapkan bahwa kebiasaan mandi malam bisa menyebabkan rematik di kemudian hari. Sebaliknya, ada banyak manfaat mandi malam yang bisa dirasakan, baik itu mandi menggunakan air hangat maupun air dingin.

Manfaat Mandi Malam dengan Air Hangat

Manfaat mandi malam dapat bergantung pada suhu air yang digunakan. Untuk mandi air hangat, berikut ini adalah manfaatnya:

1. Membuat tidur lebih nyenyak

Mandi air hangat dengan suhu 40–420 C selama 10 menit pada 1–2 jam sebelum tidur dapat membuat tidur lebih nyenyak, bahkan saat cuaca panas sekalipun.

Manfaat ini dapat diperoleh karena air hangat dapat membuat otot-otot menjadi lebih rileks sehingga Anda lebih mudah untuk mendapatkan tidur yang berkualitas.

2. Membuat tidur menjadi lebih cepat

Mandi malam dengan air hangat dapat membuat Anda tidur lebih cepat. Sebuah penelitian yang dilakukan pada lansia menunjukkan bahwa mereka yang mandi air hangat sebelum tidur cenderung lebih mudah terlelap dibanding mereka yang tidak mandi menggunakan air hangat sebelum tidur.

3. Memelihara kebersihan dan kesehatan kulit

Mandai air hangat di malam hari dapat membuka pori-pori sehingga bisa membersihkan kotoran dan minyak yang terperangkap di kulit secara maksimal. Dengan membiasakan mandi malam sebelum tidur, kebersihan dan kesehatan kulit menjadi terjaga.

4. Meredakan gejala pilek dan batuk

Bagi yang sedang menderita pilek dan batuk, Anda dianjurkan untuk mandi malam menggunakan air hangat daripada air dingin. Alasannya karena panas dan uap yang keluar dari air hangat bisa membuat saluran napas menjadi terbuka.

Selain itu, mandi air hangat juga dapat membantu membersihkan saluran hidung dan mengencerkan dahak sehingga gejala pilek dan batuk pun mereda.

5. Menurunkan tekanan darah

Sebuah studi menunjukkan bahwa berendam air hangat selama 11–15 menit sebelum tidur efektif dalam menurunkan tekanan darah. Tekanan darah yang turun setelah mandi malam menggunakan air hangat dapat mencapai 16 mmHG.

Manfaat mandi malam menggunakan air hangat memang cukup beragam, tetapi batasi waktunya. Anda tidak dianjurkan untuk mandi malam lebih dari 20 menit karena mandi air hangat dalam durasi yang lama bisa membuat kulit menjadi kering dan rentan mengalami iritasi.

Manfaat Mandi Malam Menggunakan Air Dingin

Sama halnya dengan mandi air hangat, mandi air dingin di malam hari juga membawa sejumlah manfaat. Berikut adalah manfaat mandi malam menggunakan air dingin:

1. Meningkatkan imunitas tubuh

Meski perlu untuk ditelilti lebih lanjut, mandi malam menggunakan air dingin telah terbukti bermanfaat dalam meningkatkan imunitas tubuh. Pasalnya, sebuah penelitian menunjukkan bahwa mandi air dingin atau membilas tubuh menggunakan air dingin ketika mandi malam dapat membantu mempercepat pemulihan dari sakit.

Manfaat mandi malam menggunakan air dingin ini diperoleh karena ketika terkena paparan air yang dingin, tubuh akan melepaskan panas secara alami. Hal ini kemudian mempercepat metabolisme tubuh sehingga sistem kekebalan tubuh memproduksi lebih banyak sel darah putih. Efeknya, imunitas tubuh jadi meningkat.

2. Meredakan nyeri otot setelah berolahraga

Anda yang terbiasa melakukan olahraga malam dianjurkan untuk mandi malam menggunakan air dingin dibanding air hangat. Alasannya karena mandi menggunakan air dingin setelah berolahraga dapat meredakan nyeri otot.

3. Meningkatkan suasana hati

Mandi malam menggunakan air dingin bisa memperbaiki mood atau meningkatkan suasana hati. Manfaat mandi malam ini dapat diperoleh karena mandi menggunakan air dingin bisa membuat hormon dopamin meningkat. Efeknya, Anda akan merasa lebih baik ataupun bahagia

Mandi malam menggunakan air dingin membawa sejumlah manfaat. Meski demikian, ada sisi negatif dari mandi malam menggunakan air dingin yang dapat terjadi, yaitu tubuh menjadi terjaga sehingga sulit untuk tidur.

Akan tetapi, efek ini bisa berbeda pada tiap orang. Oleh karena itu, pilihlah suhu air untuk mandi malam sesuai kebutuhan dan manfaat yang ingin Anda peroleh.

Namun demikian, bagi Anda yang punya kondisi medis tertentu, ada baiknya untuk berkonsultasi kepada dokter terkait keamanan dari mandi malam. ***alodokter

Related posts

Jangan Salah! Rokok Elektrik Sama Berbahayanya dengan Rokok Tembakau

admin

Hindari Covid-19 dan MERS-COV, Jemaah Haji dan PPIH Diminta Mematuhi Prokes

admin

Potensi Besar Bisnis Peternakan Indonesia, Ekspor Tembus 98 Negara

admin

Gegap Gempita Tinju Pra PON di GOR Flobamora

admin

Raih Pendapatan Tinggi, bank bjb Masuk 10 Bank Terbesar versi Fortune Indonesia 100

admin

Hidup Sehat hingga Usia 100 Tahun, Bagaimana Caranya?

admin

Leave a Comment